Tema Cerita Pendek Lampor
Cerita pendek
Lampor menceritakan kehidupan masyarakat miskin yang semrawut. Keluarga tukang
akik yang terdiri dari Abah Marsum, Sumiah, Tito, Rohanah, dan Rois merupakan
gambaran masyarakat miskin tersebut. Mereka tidak memiliki pilihan dan terpaksa
hidup seperti hewan. Titik berat kehidupan mereka adalah kebutuhan biologis,
jasmani, dan nilai-nilai moral dan kemanusiaan mereka kesampingkan. Di
lingkungan keluarga semacam ini Tito berusaha menjadi manusia budiman yang tetap
bijaksana dalam berinteraksi dengan lingkungan. Tito menjadi sosok idola dan
disayangi keluarganya, terutama Sumiah.
Tema cerita
pendek Lampor ini adalah lingkungan yang tidak baik berpengaruh tidak baik
terhadap pribadi seseorang, dan orang yang dapat bersikap bijaksana terhadap
lingkungan merupakan orang yang berjiwa mulia dan terpuji.
Amanat cerita
pendek Lampor adalah jangan mudah terpengaruh lingkungan yang tidak baik. Orang
setidaknya dapat memilih mana yang baik dan yang tidak baik dari lingkungan
yang dihadapinya.
Tema dan amanat
tersebut tercermin dalam kutipan berikut
Tito berangkat mandi. Anak yang baik, begitu piker
Sumiah. Tidak seperti yang lain kecil-kecil sudah belajar jadi bajingan.
Rohanah belum-belum sudah menunjukkan bakat jadi pelacur dan tingkahnya semakin
menyebalkan: pelit ndekik, dan suka
menipu. Sedang Rois bolak-balik digebuki orang karena nyolong, nyopet, sudah
berani mencolek pantat perempuan mandi, dan doyan KTI. Itu baru sebelas tahun!
Persis bapaknya. Kalau saja dari dulu ia tahu, pasti tak akan ragu-ragu untuk
mencekitk leher keduanya saat masih bayi (Lampor
halaman 14)
Dalam kutipan di atas tampak pribadi Rohanah dan Rois yang
kurang terpuji. Mereka telah menerima dan meniru apa yang ada di sekelilingnya.
Tito masih cukup bijaksana menghadapi lingkungannya yang kurang baik.
BACA JUGA:
Nilai Budaya, Masyarakat, dan Karya Sastra
Nilai Budaya dalam Cerita Pendek Lampor: Cerpen Pilihan Kompas 1994
Post a Comment for "Tema Cerita Pendek Lampor"
Silakan tulis jenis INFORMASI yang Anda inginkan ada di blog ini.
Saya sangat respek karena Anda bukan SPAMER. Terima kasih.